Perpustakaan adalah harta intelektual yang berharga bagi lembaga pendidikan, organisasi, dan masyarakat secara umum. Tradisionalnya, perpustakaan mengelola koleksi buku dan materi bacaan dengan menggunakan sistem konvensional. Namun, saat ini, transformasi digital telah mengubah cara mengelola perpustakaan.
Tim Pengembangan Aplikasi Dan Situs Web Sub Bidang Otomasi Perpustakaan Perpustakaan Nasional RI telah menciptakan sebuah aplikasi untuk mengelola perpustakaan secara digital yaitu INLISLite versi 3.
Aplikasi ini merupakan pengembangan lanjutan dari perangkat lunak (software) aplikasi otomasi perpustakaan INLISLite versi 2.1.2 yang dibangun dan dikembangkan oleh Perpustakaan Nasional RI (Perpustakaan Nasional RI) sejak tahun 2011.
INLISLite versi 3 dikembangkan sebagai perangkat lunak satu pintu bagi pengelola perpustakaan untuk menerapkan otomasi perpustakaan sekaligus mengembangkan perpustakaan digital / mengelola dan melayankan koleksi digital.
INLIS Lite dibangun dan dikembangkan secara resmi oleh Perpustakaan Nasional RI dalam rangka menghimpun koleksi nasional dalam jejaring Perpustakaan Digital Nasional Indonesia, disamping membantu upaya pengembangan pengelolaan dan pelayanan perpustakaan berbasis teknologi informasi dan komunikasi di seluruh Indonesia yang didasarkan pada :
Untuk mengunduh aplikasi tersebut kunjungi laman resmi perpusnas melalui tombol dibawah ini :
Tinggalkan Komentar